Film Animasi Sebagai Media Pembelajaran Pelafalan Bahasa Inggris

Pronunciation
Share this post

Film Animasi Sebagai Media Pembelajaran Pelafalan Bahasa Inggris

By Gharizi Matiini

Posted at 29th March 2019

Pernahkah anda mendengar bahwa media merupakan salah satu cara efektif untuk belajar bahasa Inggris. Dan bahwa Film merupakan alternatif yang baik untu belajar pelafalan (Pronunciation) dalam bahasa Inggris?

Pelafalan atau Pronunciation adalah cara pembicara menyuarakan atau membunyikan setiap kata dalam bahasa Inggris. Ini berbeda dari Spelling ya. Jika spelling merupakan pengejaan huruf dan kata, satu persatu, Pronunciation adalah pembunyian huruf dan kata secara gabungan atau keseluruhan. Ilmu disiplin dari Pelafalan adalah Phonologi.

Kembali ke Media sebagai alternatif belajar Bahasa Inggris. Jika boleh memilih, menurut anda jenis film apa yang paling efektif untuk belajar Pelafan Bahasa Inggris? Jika jawaban anda Film Kartun atau Animasi, maka itu jawaban yang paling tepat. Film Animasi atau Kartun biasanya ditujukan untuk penonton anak-anak yang dimana mereka sedang dalam proses belajar bahasa Ibu atau bahasa pertama mereka. Indonesia, yang merupakan pengguna Bahasa Inggris sebagai Bahasa Asing, dapat menggunakan Film Animasi berbahasa Inggris untuk melancarkan Pelafalan kita. Film-film seperti Frozen, How to train your Dragon adalah beberapa dari Film Animasi yang dapat kita rujuk sebagai media pembelajaran Pelafalan Bahasa Inggris.

Apa yang spesial dari film kartun atau animasi? Jawabannya adalah karena target audience dari Film animasi adalah anak-anak yang sedang mengembangkan kekuatan Bahasa Pertama Mereka, Maka kebanyakan karakter dalam Film animasi akan berbicara sedikit lebih lambat namun terdengar lebih jelas, agar para penontonnya, anak-anak, dapat mengerti dengan apa yang karakter tersebut katakana. Hal inilah yang dapat kita jadikan acuan agar dapat mempelajari Pelafalan Bahasa Inggris lebih baik. Toh kita pun sedang “belajar” bahasa Inggris, hal yang sama dilakukan oleh penonton anak-anak tersebut.

Jadi Tunggu apalagi, ayo sering-sering tonton Film Animasi, agar Pelafalan kalian dapat lebih lancar.

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *